DPRD Kabupaten Purworejo Terima Kunjungan dari Banmus DPRD Kabupaten Semarang

By admin setwan 06 Mar 2025, 20:40:14 WIB Berita Foto
DPRD Kabupaten Purworejo Terima Kunjungan dari Banmus DPRD Kabupaten Semarang

Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Kabupaten Semarang adakan Kunjungan Kerja ke DPRD Kabupaten Purworejo. Kamis, 5 Maret 2025. Kunjungan diikuti oleh Pimpinan DPRD Kabupaten Semarang Bondan Maruto Hening dan Anggota Badan Musyawarah  Kabupaten Semarang.Pimpinan Bondan Maruto Hening

Kunjungan  diterima oleh Ivan Fatchan Gani Wardana dan Vero Setiasono yang merupakan anggota Banmus DPRD Kabupaten Purworejo dan para kabag di lingkup Sekretariat DPRD Kabupaten Purworejo. Dalam kesempatan tersebut berlangsung diskusi tentang kajian Pendalaman Bidang Tugas Badan Musyawarah. Disampaikan oleh Vero Setiasono gambaran umum tentang Kabupaten Purworejo dan tentang DPRD Purworejo

Sementara Ivan Fachan menjelaskan tentang kegiatan Banmus di Kabupaten Purworejo, Ivan juga menjelaskan bahwa Rapat Banmus di DPRD Kabupaten Purworejo dilaksanakan setiap 1 bulan sekali, di akhir bulan untuk membahas kegiatan-kegiatan di bulan selanjutnya.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment