
- Sekretariat DPRD Purworejo Hadiri Penguatan SDM Tentang Penguatan Komunikasi Asertif dan Penyusunan Propemperda
- Komisi I DPRD Purworejo Gelar Rapat Pembahasan KUA PPAS 2026 Bersama Perangkat Daerah
- Komisi IV DPRD Kabupaten Purworejo Gelar Rapat Kerja Bahas KUA-PPAS Tahun Anggaran 2026 Bersama Perangkat Daerah
- Komisi II DPRD Kabupaten Purworejo Gelar Rapat Kerja Bahas Rancangan KUA dan PPAS Tahun Anggaran 2026
- Sekretariat DPRD Kabupaten Purworejo Ikuti Kegiatan Peningkatan Kapasitas SDM Sekretariat DPRD se-Indonesia
- Komisi III DPRD Purworejo Gelar Rapat Kerja Bahas KUA-PPAS 2026 Bersama Sejumlah Perangkat Daerah
- Bapperida Gelar Sosialisasi dan Koordinasi Inovasi Daerah, Kabag Umum dan Keuangan Hadir Dampingi Tim Pengelola
- Rapat Persiapan Peringatan HUT ke-80 RI Kabupaten Purworejo
- Tindak Lanjut Pendampingan Desa Miskin Ekstrem, Sekretariat DPRD Berbagi Sembako
- PPDI Sampaikan Aspirasi ke Kantor DPRD Purworejo
Bupati Serahkan Alat Kesenian
Berita Terkait
- Wakil Ketua Kelik Susilo Menghadiri Undangan Event Mancin0
- Ketua DPRD Bersama Bupati Monotoring Bahan Pokok Penting0
- Pak Yophi bersama Bupati Purworejo dan Forkompinda0
- Studi Banding dan Koordinasi Setwan Klaten0
- Kunjungan ibu-ibu Keluarahan Baledono RT 1/RW 20
- Kunjungan Kerja DPRD Kab. Sleman0
- Studi Banding DPRD Kab. Kulon Progo0
- Studi Referensi Pansus 3 DPRD Kab. Kebumen0
- Studi Referensi Pansus 2 DPRD Kab. Kebumen0
- Kunjungan Kerja DPRD Kab. Karanganyar0
Berita Populer
- Pandangan Umum Fraksi-fraksi DPRD Terhadap Rancangan Awal RPJMD Kabupaten Purworejo 2025-2029
- Pembahasan Pedoman Indikator PKD MCP Tahun 2025
- Anggota Dapil 6 mengikuti Rapat RKPD di Kec Gebang
- Komisi III mendatangi Kandang Setia farm Kec. Ngombol
- DPRD Purworejo Audiensi Warga Desa Wadas
- Kunjungan Konsultasi & Koordinasi DPRD Kab. Blitar
- Rapat Komisi IV DPRD Kab.Purworejo dengan DISPARBUD terkait program kerja tahun 2021
- Komisi III Melakukan Kunjungan Kerja Ke DPRD Badung,Bali
- Paripurna Dalam Rangka Pidato Perdana Bupati Setelah Dilantik
- Pimpinan DPRD Purworejo Beri Edukasi Politik Pada Generasi Muda

Serahkan Hibah Alat Kesenian, Plt Bupati Minta Dimanfaatkan Sebaik-baiknya
Bantuan hibah alat kesenian bukan hanya sekadar sumbangan materi, tetapi bentuk nyata dari kepedulian terhadap seni dan budaya. Hibah alat kesenian diharapkan dapat menjadi pendorong semangat kreativitas dan inovasi dalam berkarya.
Penekanan itu disampaikan oleh Plt Bupati Purworejo Hj Yuli Hastuti SH saat menyerahkan hibah alat kesenian, di gedung Ganecca Convention Hall Jum'at (1/12/2023). Turut mendampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Wasit Diono SSos dan sejumlah anggota DPRD Kabupaten Purworejo.
Lebih lanjut Plt Bupati Purworejo mengungkapkan, pemberian bantuan ini merupakan bagian dari upaya bersama dalam melestarikan dan memajukan budaya lokal yang kaya akan keberagaman.
"Oleh karena itu, penyelenggaraan dan pelestarian seni bukan hanya tanggung jawab pemerintah, melainkan tanggung jawab bersama seluruh masyarakat," ucapnya
Yuli Hastuti menyampaikan harapannya karena hibah alat kesenian menjadi pendorong semangat kreativitas dan inovasi dalam berkarya. Melalui alat kesenian ini, para seniman dan pemuda-pemudi di daerah dapat lebih berkembang, menghasilkan karya yang bermutu, dan menjadi pewaris budaya yang tangguh.
"Saya berpesan kepada penerima hibah alat kesenian ini agar benar-benar dapat merawat dan memanfaatkan dengan sebaik-baiknya," tegasnya.
Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Wasit Diono SSos melaporkan bahwa hibah alat kesenian diberikan untuk 194 group kesenian yang telah menyampaikan proposal permohonan hibah pada tahun sebelumnya.
"Sebanyak 194 group kesenian mendapatkan hibah alat kesenian, dan kami distribusikan hari ini. Hibah ini berdasarkan proposal hibah pada tahun sebelumnya dan masuk pokok pikiran (pokir) DPRD Kabupaten Purworejo tahun 2023." jelasnya.
Salah satu penerima hibah Sutarman dari group kesenian kuda kepang Desa Seren mengucapkan terimakasih, karena group keseniannya mendapatkan hibah.
"Terimakasih atas hibah alat kesenian ini, semoga kesenian kami dapat berkembang. Sekali lagi terimakasih, alat-alat ini sangat berharga dan berguna untuk kami, " pungkasnya.
Sumber: Prokopim