Kasubag Risalah Menerima Perwakilan Kontraktor Kandang Domba

By admin setwan 23 Feb 2021, 09:20:13 WIB Berita Harian
Kasubag Risalah Menerima Perwakilan Kontraktor Kandang Domba

Keterangan Gambar : Kasubag Risalah Sekretariat DPRD Purworejo, Drs. Wahyo Widodo, MM saat menerima perwakilan subkontraktor pembangunan kandang domba


Senin, (22/02/21) belasan subkontraktor pembangunan kandang dan mitra calon peternak domba program “Ngingu Bareng” yang digagas oleh Koperasi UMKM Indonesia (KOIN) Kabupaten Purworejo, mendatangi kantor DPRD Kabupaten Purworejo. Kedatangan mereka untuk mengajukan permohonan audiensi bersama DPRD terkait polemik seputar pelaksanaan pembangunan kandang dan rencana kelanjutan program budidaya kambing.

Persoalan kian menjadi polemik setelah sebelumnya kontraktor pembangunan kandang mengadukan kasus ini ke Polres Purworejo. Serta sejumlah mitra calon peternak beramai-ramai menarik kembali sertifikat tanah mereka dari koperasi KOIN.

Empat belas subkontraktor yang berada di bawah bendera kontraktor utama Koperasi Serba Guna Rembang (KSGR) serta sejumlah mitra calon peternak yang mendatangi kantor DPRD, diterima Kasubag Risalah Sekretariat DPRD Purworejo, Drs. Wahyo Widodo, MM di gedung paripurna. Mereka menyampaikan aspirasi terkait pelaksanaan pembangunan kandang dan rencana kelanjutan program budidaya kambing yang menurut mereka kian tidak ada kejelasan. Wahyo Widodo mengatakan akan meneruskan aspirasi mereka ke DPRD untuk selanjutnya ditindaklanjuti.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment